Mari kita coba menguak tentang Kumpulan Misteri Tokyo Ghoul. Artikel ini adalah beberapa pertanyaan yang ada dalam benak saya akan beberapa misteri yang ada di tokyo ghoul. Lebih tepatnya sebuah pertanyaan yang belum saya temukan jawabanny
Mungkin beberapa hal disini juga muncul dalam benak kamu ketika kamu sudah melihat Tokyo ghoul baik versi anime dan manga. Saya rasa kamu akan kebingungan dengan anime satu ini apalagi jika belum membaca versi manganya.
Misteri Tokyo Ghoul
Apakah kaneki ken benar-benar mati?
Tidak dia masih hidup. Dia hilang ingatan dan berubah nama menjadi Haise sasakiKenapa kuku noro berwarna hitam?
Nah ini yang buat saya bingung juga, kenapa coba kuku si Noro berwarna hitam seperti kaneki? Apa dia juga obyek penelitian si aogiri? Kita tau kan kalo si noro punya kekuatan regenerasi yang lebih dari Ghoul normal. Kalo ini sepertinya di dapat dari Ghoul Burung hantu bermata satu, yaitu si Eto dengan cara menghipnotisnya. kayak kaneki dia tidak kesakitan saat kakinya dipatahkan si yamori (ending season 1 episode 12). Bisa jadi si Noro sama seperti kaneki yang disiksa sehingga membuat kukunya menghitam. Entahlah, bukan cuma kuku Noro saja. Kuku Takizawa juga berubah jadi hitam. Jadi ada 2 kemungkinan yaitu si Noro disiksa atau si noro juga bahan percobaan seperti kaneki
lalu kenapa rambutnya tidak memutih? Nah untuk rambut memutih ini sebenernya ada teorinya.Baca disini Perubahan rambut jadi putih
Kenapa rambut Arima berwarna putih?
Ini yang juga agak membingungkan, kenapa rambut arima menjadi putih? Saat flashback kan rambut si arima tidak putih? apa dia mengalami sesuatu seperti kaneki sehingga rambutnya berubah jadi putih. Perubahan rambut jadi putih itu dikarenakan adanya Shock atau sedih yang berlebihan. Baca artikel saya tentang perubahan erambut untuk tau lebih lanjut
Apa tujuan aogiri sebenarnya?
Apa dia ingin menciptakan negara ideal yang isinya adalah para Ghoul? atau mereka terutama si Dokter kanou ingin membuat manusia jadi lebih kuat? karena mereka untuk saat ini melakukan eksperimen dengan tujuan merubah manusia menjadi Ghoul. Yaitu Ghoul bermata satu.
Misteri sang Badut pembunuh rize
Sudah pernah saya bahasa soal Misteri badut di Tokyo Ghoul namun yang jadi pertanyaan yang sebenarnya adalah apakah si Helter Skelter ini punya hubungan dengan Aogiri? Apakah dia tau soal si Dr Kanou dan sengaja menjatuhkan balok untuk membunuh si Rize?
Apa maksud dan tujuan terbentuknya geng badut ini? Helter skelter ini lebih mirip Aogiri yang masih misterius.
Fei dan Yan
Siapakah mereka? Si Fei dan Yan, yaitu 2 orang yang dicari oleh si Tatara. Ada apa dengan mereka? apa mereka mati? apakah mereka saudara si tatara dan pernah menjadi salah satu anggota Aogiri? masih belum jelas apakah mereka mati atau tidak tapi sepertinya mereka memang sudah mati karena kagune mereka pernah dipakai oleh si Seidou Takizawa.
Masa lalu Rize
Kenapa si rize diburu oleh para Aogiri? ada apa dengan rize? kurasa si rize jadi sang 'pelahap' itu karena si dokter Kanou. gara* eksperimen dia si rize jadi ghoul yang tersiksa karena kelaparan walau sudah memakan makanan yang cukup
Kurasa itulah beberapa misteri yang ada di Tokyo Ghoul. Semoga saja si Ishida sui menjelaskannya di Tokyo Ghoul: Re