Sunday, August 16, 2015

Daftar lagu anime sedih

lagu anime sedih
Setelah membahas kumpulan lagu anime terbaik, sekarang saya akan membahas kumpulan lagu anime sedih yang bisa bikin kamu nangis dan pastinya bisa bikin suasana galau kamu tambah seru *upss*. Semua lagu yang akan saya bahas rata* lagunya pada mellow* ngeslow jadi siapin aja tisu yang banyak yaa? :p


Daftar lagu anime sedih

[God Eater Burst] Donna Burke ~ God And Man

Nah yang ini bukan lagu dari anime sih yaa walau bisa dibilang ada animenya tapi ini jadi ost Backsound dari Game God Eater Burst. Sumpah maknanya penuh rasa putus asa dan perpisahan, yang nyanyi adalah si Donna Burke, kalo denger nyanyiannya donna burke rasanya lagu yang dibawakan dia itu nadanya selalu sedih yaa walau yang kutau hanya 3 lagu dari dia aja.
Penasaran? baca terjemahannya juga: Terjemahan Donna Burke God and Man

[God Eater Burst] Alan ~ My life

Lagu selanjutnya masih sama dengan yang diatas yang sama* dari game God Eater. Ini adalah lagu pengiring dari ending anime god eater. Buat kamu yang belum lihat saya sarankan jangan lihat karena game ini punya story atau alur cerita kayak angel beats.

Lagu ini maknanya tentang perpisahan, intinya perpisahan itu pasti datang jadi buatlah sebuah perpisahan yang indah. sebenernya ini lagunya sedih dan ngenes banget tapi liriknya penuh saran/nasihat buat kita biar kuat. Kalo denger ini jadi terharu dan ingat sama si Shio gadis yang mengorbankan dirinya demi umat manusia.

[God Eater] Go Shiina feat Naomi ~ Kouhai Chi

Nah, kalo lagu yang ini berasal dari anime god eater. Ini lagu jadi lagu penutup saat seorang kakak bunuh diri demi adiknya supaya dia rela ninggalin dia yang ga bisa diselamatkan lagi. Kalo penasaran coba download god eater episode 10 (y) itu aja udah cukup menjelaskannya.

[God Eater] Ghost Oracle Drive ~ Human after all

Next, ini lagu yang dibawakan band bernama Ghost Oracle Drive. lagu ini diawali dengan suara cewek putus asa yang nyanyi di iringi dentuman drum dan piano yang ngebuat lagu sedih ini bernuansa sedikit 'spooky'. yaa judulnya aja "Akhir Manusia"

[Tokyo Ghoul] Tk from ling tosite sigure ~ Unravel

Ini adalah algu paling favorit saya, lagu ini ada 2 versi yaitu versi campuran dan juga versi akustik. 22nya punya kesan yang sama. "Amarah, sedih, benci, tangisan, teriakan, pasrah, pengorbanan" campur jadi satu deh. Pokoknya ini lagu menurut saya sangat 'kacau'. Tiap dengar lagu ini selalu ingat penderitaan karakter utama dalam seri animenya.

[Tokyo Ghoul] Wanderers ~Tokyo Ghoul

Dari sekian lagu Insert song Tokyo ghoul ini adalah lagu yang paling sangat saya suka apalagi yang versi cuman piano aja. Lagunya ngegembarin banget tentang rasa sedih, putus asa, dan pengorbanan. saya suka bagian pianonya yang ngeslow dan suaranya yang sendu terus tak lupa ada alunan biola di tengah* lagu yang bikin senyap dan hentakan gitarnya yang bikin tambah lengkap deh galaunya.

[Tokyo Ghoul] Donna Burke ~ Glassy sky

Buat kamu yang suka sama lagu yang diawali dengan nada piano maka ini adalah lagu yang tepat, kalo dilihat dari animenya intinya sang karakter adalah manusia yang penuh tragedi.

[Tokyo Ghoul] Donna Burke ~ On my Own

Sama kayak yang diatas, temanya masih putus asa. Ga banyak yang bisa saya katakan, kalo mau dengerin previewnya di youtube

[Angel Beats] Tada Aoi ~ Brave song

Lagu pertama saya mulai dari anime sedih yang paling fenomenal menurut saya, karena anime ini sangat* horror yang bisa bikin kamu habisin banyak tissue. Brave Song merupakan  lagu Ending pada anime Angel Beats! Lagu ini ada 2 versi, yaitu versi tada aoi dan versi Girls Death Monster, Saya sih lebih suka versi tada aoi. Karena suaranya lebih bersih, untuk versi Girls DeMo ada 2 suara penyanyi jadi menurut saya agak mengganggu tingkat kesedihan itu sendiri. Hehe

Lagu ini diawali dengan lentikan piano yang akan membawa suasana hati kita kedalam kehampaan. tentang suatu rasa sepi yang mendalam. Coba dengerin deh lagunya merdu dan juga enak.

[Angel Beats] Karuta ~ Ichiban no Takaramono

Bayangin aja pas dengerin lagu ini semua orang menghilang dan kamu berada pada lapangan baseball sendirian tanpa siapapun. dan waktu itu lagi sore hari. Lagu yang diawali nada piano ini akan membawa kamu ke dalam perasaan kesepian yang mendalam. Karena lagu ini merupakan ending saat tamat pada anime Angel beats Yaitu saat si Kanade menghilang. Sepi, sendiri.

Baca terjemahannya: Terjemahan lagu LiSA ~ Ichiban no Takaramono

[Angel Beats] My Song ~ Iwasawa

Ini lagu sedikit beda dengan lagu yang diatas, kalo lagu diatas diawali dengan alunan piano kalo lagu ini diawali dengan petikan gitar. Meski begitu lagu ini tetap bisa bikin sedih lhoo. lagu ini dinyanyikan si Iwasawa pas mau menghilang. Siapa iwasawa? yaitu Vokalis dari band Girls Death Monsters yang pertama.

Iwasawa merupakan cewek yang punya satu keinginan yaitu pengen bisa nyanyi, mimpi yang sederhana kan? Dia pengen bisa nyanyi karena dia pengen terlepas dari masalah keluarganya yang notabene lagi broken home. Ayah dan ibu iwasawa selalu berantem dan itu mengganggu si iwasawa akhirnya dia pun belajar nyanyi dan bermain gitar. Akhirnya dia jadi mahir, namun suatu ketika karena suatu kecelakaan membuat iwasawa ga bisa berbicara. Impian iwasawa hanya pengen bisa nyanyi karena semasa hidupnya dia meninggal karena kehilangan suaranya. :O

[One Piece] Triplane ~ Horizon Knot (kimi to miteta yume)

Lagu selanjutnya adalah dari anime One Piece, yaitu lagu yang menjadi soundtrack One Piece Spesial Merry. Jika lagu diatas lagu tentang kesepian dan kesendirian, lagu ini merupakan lagu tentang kehilangan. Yaitu saat si merry dibakar. Perpisahan kelompok topi jerami dengan kapal Going Merry go yang selama ini menemani perjalanan mereka.

[One Piece] Kawashima Ai ~ Compass

Ini nih lagu favorit saya, lagu yang muncul pada bagian Ending movie 8 (Putri kerajaan pasir) kalo menurutku sih lagu anime ini ga terlalu sedih, meskipun nadanya ngeslow tapi lagu ini cukup enak buat didengar. Jika lagu yang sebelumnya tentang kehilangan lagu satu ini tentang Kerinduan. Jika di artika dari semua liriknya lagu ini punya makna tentang melindungi sesuatu. Recommended buat di download.

[Bleach] Rie Fu ~ Life is like a boat

Lagu selanjutnya adalah lagu miliknya Bleach Hidup itu kayak perahu? lagu ini lumayan enak buat didengar menurut saya. Nadanya yang lembut dan juga ngeslow, meskipun lagunya ga sedih-sedih amat.

[Anohana] Galileo Galilei ~ Aoi Shiori

Sama seperti lagu Kawashima ai lagu ini, lagu tentang kerinduan akan seseorang. yaitu tentang pengen ketemu sama seseorang itu lagu. bagian lagu yang paling kusuka yaitu pas ada seorang cewek yang lagi nyanyi. Dengerin deh.

[Doraemon] Motohira Hata ~ Himawari no Yokusaku

Lagu sedih yang the best menurut saya adalah lagu miliknya doraemon the movie. Sumpah lagu ini bisa bikin kamu nangis. lagu ini ngingetin saya tentang dia dan lagu ini sangat cocok buat acara* perpisahan :( kalo dia masih hidup dan jadi ke singapura waktu itu, dia sempat bilang buat nyanyi lagu perpisahan dan menurutku lagu ini sangat cocok dan pengen tak nyanyikan buat dia. "Apakah aku masih memiliki kesempatan untuk bisa disampingmu esok hari? tertawa bersama, tersenyum bahagia ~ kau lembut bagaikan bunga matahari yang penuh kehangatan, yang selalu ada untukku"

"Disini ku sudah bahagia melihat senyummu"

Oh ya, lagu ini juga ada cover versi bahasa indonesianya lho. Ada banyak orang yang nge-cover lagu bunga matahari ini. cari aja satu-satu soalnya tiap lirik dan yang nyanyi beda jadi pilih yang entah lirik atau suaranya yang ngepas sama kamu. Ini cover favorit saya https://www.youtube.com/watch?v=338Zw8tIi2U
Kalo ga salah sih yaa, hehe :p  Pokoknya cocokin aja sama lirik berwarna merah diatas, kalo bener berarti ya itu.

Mau lnjut lagu anime sedihnya? Ini masih ada tapi bukan lagu anime sih, hehe.

[Take off] Loveholic ~ Butterfly play

Ini lagu dari film korea yang diangkat dari kisah nyata. Lagu ini cukup enak meskipun berbahasa korea. dan nadanya pun sama, mellow* sedih gitu.

[You Are the Apple of My Eyes] Those years ~ Hu Xia

Ini nih lagu yang paling saya suka dari film you Are the Apple of my Eyes. Selain filmnya yang seru, kocak dan bikin terharu. Film tentang kisah cinta yang lugu. Oh ya saya suka lagu ini yang versi pianonya daripada versi penyanyinya. ini nih Versi piano yang saya suka https://www.youtube.com/watch?v=k483bkg6B0g

Yaa, sekian dulu daftar lagu anime sedih kali ini. Silahkan dinikmati lagunya dan selamat menggalau dan bersedih ria.

9 comments

  1. Trust you yuna ito ost gundam juga bagus..ga tau artinya sih tpi melodynya asik mendayu-dayu😄😄

    ReplyDelete
    Replies
    1. Udah coba dengerin,, tp ga sbrapa..
      Mungkin beda slera kali yaa..

      Yg mendayu* mnurutku ostnya sword art online judulunya yume sekai

      Dan juga
      Kirameki, ostnya shigatsu wa kimi no uso :D
      Dan unravel miliknya tokyo ghoul <= nih lagu penuh emosi, campuran nada biola, drum dan pianonya seolah nunjukin suasana hati yg lagi kacau

      Delete
  2. Min, yang On My Own sama Glassy Sky Tokyo Ghoul itu yang nyanyi Yamada Yutaka. Bukan Donna Burke
    Kalok masalah lagu, aku saranin DIVE : Maaya Sakamoto, EGO : Mika Kobayashi, sama Re:I Am : Aimer

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yakin?? Yutaka Yamada itu cowok lhoo. Palingan dia yang nyiptain liriknya atau mengaransemen musiknya.. Utk Glassy Sky yg nyanyi donna burke tapi utk yg ternyata Katherine Liner, emg suaranya agak beda sih..

      Delete
  3. Ansatsu kyouhitsu 2 ed yg ke 2 juga sedih. Kok gk dimasukin

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ga masuk karena emang krn saya ga tau, hehe. Apalagi kalo soal sedih apalagi yang lagu biasanya masalah selera. tapi kalo dari taste saya lagu paling bikin merinding yaa "God and man vocal version" oleh donna burke. Feelingnya kerasa banget (buat yang udah main gamenya atau tau anime god eaternya)

      Delete
  4. Dari Shigatsu engk ada min?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Entah saya bikinnya ini pas udah tau anime shigatsu atau belum jadi makanya ga masuk..

      Yang menurut saya sedih cuma orange aja :D

      Delete
  5. Anime has a unique way of blending fantasy and reality, creating worlds that are both relatable and fantastical. Whether it's the magical landscapes of 'My Neighbor Totoro' or the cyberpunk streets of 'Akira,' anime transports you to places beyond imagination. It's a beautiful art form that continues to evolve and inspire. For additional information, visit here, and check out our website for the latest updates." https://genshinfans.com/blogs/news/something-about-genshin-hu-tao

    ReplyDelete