Thursday, October 8, 2015

Cara install font semua windows

install font
Font merupakan sebuah hal penting jika dalam desain, namun ga cuma dalam desain penggunaan font dalam pengetikan atau percetakan misalnya juga sama pentingnya. Ada ribuan bahkan jutaan font yang bisa kita dapatkan baik secara gratis maupun secara berbayar.

Untuk font yang gratisan bisa kita dapatkan melalui dafont.com dan sedangkan jika kita ingin membelinya kita bisa membelinya melalui myfonts.com, Untuk harga sebuah font, harganya bervariasi ada yang $30 tiap satu font ada juga yang $50 untuk satu font family (font family adalah sebutan untuk jenis font yang sama, Contoh: Arial, Arial Black) Memang agak mahal tapi bagi seorang desainer itu merupakan hal penting karena kita bebas menggunakan font itu secara komersial.


Cara install font semua windows

Baiklah, Install font di komputer lebih mudah daripada install font di android. Lalu, bagaimana cara install font di semua windows? Jika ingin menginstall font caranya cukup gampang. pertama download dulu font yang ingin di instal.
Cara install font
Jika sudah silahkan Copy font-nya, lalu buka Local Disk C > Windows > Fonts dan pastekan di folder bernama Fonts
Cara install font semua windows
 Jika ada notifikasi seperti diatas, silahkan klik OK, karena jika muncul notifikasi seperti itu berarti Font yang di Install sudah terinstall lebih dulu dalam system komputernya. Jika ingin install font di semua windows caranya juga sama, karena baik di windows XP, Windows 7 dan Windows Vista, intinya kita tinggal Copy dan Paste font yang telah kita download pada folder System fonts di windowsnya.


Baca juga: