Sunday, May 15, 2016

Arti Class S, SS, SSS, A, B, dan C Rank dalam anime

Kamu penasaran soal Class S, SS, SSS, A, B, dan C Rank dalam anime? Apa sih maksudnya ini? Ranking ini kadang muncul di dunia peranimean untuk menunjukkan tingkat level dari sesuatu. Yaa sebagai contoh, ranking class S, SS, SSS, A, B, dan C ini muncul di anime one punch man untuk menentukan tingkat level seorang hero (pahlawan). Di anime fairy tail ranking ini juga ada dan class ranking ini digunakan untuk menentukan tingkat kesulitan suatu misi.

Tak hanya disitu bahkan di anime tokyo ghoul pun juga ada dan kalo di dunia tokyo ghoul ranking ini digunakan untuk menentukan tingkat kehebatan seorang ghoul.  Jujur, waktu nyari informasi ini agak sulit menemukan sumber yang relevan soal darimana class ranking tersebut diambil, namun akhirnya bisa saya simpulkan.


Arti Class S, SS, SSS, A, B, dan C Rank dalam anime

 Arti Class S, SS, SSS, A, B, dan C Rank dalam anime

Ada yang bilang Ranking class jenis ini diambil dari dunia permiliteran, namun saya juga menemukan ranking ini dalam dunia game dan sepertinya memang bisa saya simpulkan kalo ranking ini berasal dari dunia game sebagai contoh dalam game God Eater Burst yang menggunakan sistem ranking ini.


Berasal darimana Ranking S ini
?

Ini masih simpang siur tapi semua informasi yang saya dapat mengarah kalo ranking ini pertama kali berasal dari Video game jepang yang tiap permainannya menggunakan sistem ranking ini, seperti Gran Turismo series (driving licenses), Devil May Cry (level performance), Final Fantasy VII (chocobo classes), Guilty Gear (character rankings), dan masih banyak lagi
Baca juga: Kumpulan Lagu Anime tersedih


Apa makna Ranking S ini
?



Kalo dalam dunia game, saya ambil contoh yaitu DMC (Devil may cry) di Devil May Cry, sistem penilaiannya mengunakan ranking SSS-SS-SABCD. kalo dapet ranking, D artinya Deadly, C artinya Carnage, B artinya Brutal, A artinya Atomic, dan S artinya Stylish sedangkan kalo dapet SS atau triple S yaa bisa kita asumsikan Super Stylish atau Stylish, Stylish, Stylish.

Nah sedangkan dalam dunia pendidikan terutama di jepang penilainannya juga menggunakan sistem ini. Yang S artinya untuk "shuu/Xiu" (秀), yang dalam bahasa Jepang maknanya "excellent" (Utama, istimewa, unggul, dll).

Jadi bisa disimpulkan bukan? darimana asal penilaian ranking s class ini? yaa dari jepang itu sendiri terutama di dunia pendidikan (dan game). Tau kan anime itu darimana? So kemungkinan mengambilnya yaa darisana, untuk maknanya sendiri sudah saya jelaskan diatas, sedangkan untuk yang A, B, C dan D ini juga mengacu pada sistem penilaian orang barat kayak amerika.


Class Rank Levelling

Untuk Rank levelling ini sebenernya ada 6 kategori yaitu S, SS, SSS, A, B, C (dan D kalo termasuk jadi 7) dan klasifikasi ini terjadi di dunia anime.
Baca juga: Cara Ubah Bahasa COC Tanpa Root

SSS+

Tiap ranking punya klasifikasi sendiri,seperti SSS, ini di atasnya masih ada lagi yaitu SSS+

SS

Hanya SS

S

Hanya S

A

Kalo yang ini biasanya cuma A atau Double (AA) dan Triple A (AAA) tentunya di level A ini yang paling bagus yaa AAA+ atau AA+

B

Hanya B atau sama seperti A, tergantung animenya memakai sistem leveling kayak gimana.

C

Hanya C atau sama seperti B

Jadi sudah paham kan maksud ranking S ? Jadi intinya di sistem ranking anime ini ada 2 checkpoin yaitu ranking biasa A yang sama kayak perankingan di dunia barat (amerika yang menggunakan Abjad A-F). Selanjutnya yaa S tadi, mungkin bagi orang jepang A itu kurang keren jadi dia menganut sistem ranking Orang barat namun menghilangan abjad D-F dan menggantinya dengan SS dan SSS.