Thursday, October 19, 2017

Kok Anime Bagus Tidak Ada Lanjutannya & Manga Bagus Tidak Ada Animenya??

Kok Anime Bagus Tidak Ada Lanjutannya & Manga Bagus Tidak Ada Animenya??

Pertama, sebelum membahas itu mari kita pahami 1 kata ini, yaitu BISNIS. Kalo kita bicara soal bisnis maka apa yang bakalan kita cari?? Dan apa sih yg ada dipikiranmu kalo denger kata tersebut?? Coba deh artikan hanya dalam 1 kata aja bisa ga??

Hmmm, apa yaaa?? Sukses bukan? Hmm, iya bener. Untung?? Bener juga tapi yg paling bener itu cuman 1. Uang, yup! Itulah kenyataan yg tetjadi di dunia industri anime dan manga. Semua orang yang pergi berbisnis pasti ingin dapat untung dan sukses kan tapi dibalik semua itu ada motif dibaliknya, yakni uang. Karena baik untung dan sukses ujung*nya ada sangkut pautnya dengan uang.

Kenapa Banyak Anime Bagus Tidak Ada Lanjutannya & Manga Bagus Tidak Ada Animenya??

memahami industri anime dan manga di jepang

Jadi jangan heran kalau misal kamu menyukai suatu anime dan kamu menonton seri tersebut sampai habis dan kamu pengen nambah lagi? Mana nih lanjutannya kok ga ada? Jika kamu bertanya mengenai kok tidak ada lanjutannya, ada beberapa hal yang wajib diperhatikan yaitu antara lain:

  1. Manganya sudah tamat ga?
  2. Animenya mengadaptasi sampai berapa chapter di manga?
Kalo yang pertama misal manganya sudah tamat tapi masih tetap tidak dilanjutkan sampai tamat yaa jangan berharap lebih karena kemungkinan tidak akan ada lanjutannya lagi, jadi silahkan aja baca manganya sampai selesai karena bisa jadi animenya tidak dilanjutkan adalah karena saat dibuat animenya tidak menguntungkan pihak studio.

Supaya suatu anime bisa mendapatkan season lanjutan kriteria yang harus dipenuhi adalah laris atau tidaknya penjualan Bluray Disk atau mudahnya kaset DVDnya itu. Jadi kalau kaset dvdnya tidak terlalu menjual yaa jangan berharap kalo bakalan ada lanjutan dari anime tersebut karena pihak studio hanya mengambil keuntungan dari bd sales. 

Minimalnya supaya ada season lanjutan dari suatu anime, paling tidak penjualan bluray harus mencapai 10.000 keping. Hmm, banyak bukan? Terus bukan hanya itu saja, studio pembuat anime tersebut juga menjadi salah satu faktor ada tidaknya lanjutan dari anime tersebut. Jadi meskipun penjualan bd sudah mencapai target tapi pihak studionya terkenal akan tidak membuat season lanjutan kedua atau ketiga yaa tetap saja tidak akan ada. Kalo Manga gimana??

Manga ini kok tidak ada animenya??

Nah, begitu pula dengan manga. Namanya juga bisnis jadi ga semua manga yang menurut kamu bagus bakalan dibuat versi animenya. Kenapa? Karena jika seandainya manganya bagus tapi saat dibuat animenya malah tidak menjual hal itu tentu saja bakalan membuat rugi pihak studio kan? Pihak studio pun dalam memilih manga mana yang akan dibuat versi animenya pun juga pilih-pilih.

Biasanya pihak studio bikin anime yang sumber material dari manga maka mereka bakalan pilih manga yang benar-benar sukses besar dan terkenal. Tapi terkadang pihak studio juga pilih amannya saja  seperti test pasar terlebih dahulu.

Contohnya anime boku hero no academia, kenapa season 1 kok cuman 13 episode? Yaa itu karena mereka ingin melakukan test apakah boku hero ini bakalan laku atau tidak. Nah kalo udah laku, lihat sendiri kan? Season 2nya malah dibuat sampai 25 episode. Lalu selanjutnya kalo beneran laku keras bakalan ada season 3nya. Bahkan boku hero pun sudah direncanakan bakalan ada season ketiganya.

Kok Tidak Banyak Anime Yang Episodenya Kayak One Piece Atau Naruto Sih?

Pernah terpikirkan seperti itu? Udah punya gambaran ga kenapa kok sedikit sekali anime yang kayak BIG 3 (Big 3 ini biasanya: Naruto, One Piece, Bleach +Fairy Tail). Sedikit sekali kan anime yang punya episode terpanjang? ada 2 hal yang mempengaruhi kenapa animenya tidak dibuat long running saja.

1. Manganya Terkenal Ga?

Hal pertama yaa tentu saja manga tersebut terkenal ga sehingga versi animenya dibuat versi long runningnya. Tau ga sih maksud long running itu? Itu lhoo biasanya kan anime itu punya episode antara 11-13 atau 22-25. Nah biasanya kalo anime punya episode seperti itu artinya itu anime musiman alias per season. Kalo long running itu punya episode lebih dari itu dan tidak terbatas oleh musim. Animenya bakalan lanjut hingga manganya tamat. Walau ga semua bakalan lanjut sampai manganya tamat sih, jadi tergantung situasi dan kondisi. Apakah selama manganya lanjut masih bagus atau ga manganya.

Karena biasanya di dalam manga tiap bulan atau tiap minggu gitu bakalan ada survey untuk melihat manga mana yang menjadi favorit. Kalo manganya mengalami penurunan peringkat yaa siap-siap aja manga tersebut bakalan terpaksa di axed (baca dihentikan paksa) dan pihak penerbit akan memberitahukan kepada mangaka untuk segera menamatkan atau membuat versi terakhir dari manganya tersebut.

Salah satu contohnya yaa beelzebub, lihat aja animenya tidak lanjut sampai manganya tamat dan manganya terkena Axed. Jadi jangan heran kalo ceritanya sedikit maksa.

2. Studionya  

Hal lain yang mempengaruhi adalah di studio manakah anime tersebut dibuat karena kebanyakan studio lebih memilih untuk membuat anime per season saja daripada dibuat versi long runningnya. Salah satu contoh studio yang selalu ada seri long runningnya adalah Studio Pierrot yang merupakan studio yang juga membuat anime tokyo ghoul yang sekarang sudah ada season 3-nya. Salah satu contoh anime panjang yang dibuat studio tersebut adalah Boruto, Naruto, Bleach dan yang lainnya.

Yaa jangan heran yaa kalo namanya industri kreatif seperti itu karena namanya juga manusia pasti semua butuh uang kan untuk hidup. Bukan hanya untuk memuaskan hasrat penonton saja, soo pada akhirnya jangan terlalu berharap jika ada manga lawas yang episodenya putus di tengah jalan dan kamu berharap bakalan ada season lanjutannya, hal seperti itu hampir bisa dibilang tidak mungkin. Kecuali memang kalau pihak studio sudah kehabisan akal dan ide soal mau ngambil bahan yang mana.

Yaa, bagaimana? apakah kamu sudah paham soal dunia industri anime dan manga? Sudah ngerti kan kenapa banyak anime bagus tidak ada lanjutannya dan manga bagus tidak ada animenya. 

Thursday, June 15, 2017

Isi Liburan Dengan Nonton Bioskop XXI di studio IMAX? Gak Akan Bosan!

Isi Liburan Dengan Nonton Bioskop XXI di studio IMAX? Gak Akan Bosan!

Nonton film 3 dimensi memang bukan hal baru. Bahkan, warga Jakarta pada umumnya sudah mendapatkan layanan ini saat mereka mengunjungi Keong Mas yang sudah ada di era 80an. Memang, dulu teater IMAX Keong Emas digunakan untuk menayangkan film-film yang berkaitan dengan keindahan alam Indonesia. Tentu hal ini adalah hal yang sangat positif karena kini tak banyak bioskop XXI Jakarta yang menyajikan tontonan sedemikian.

Kini, teknologi IMAX dimaksimalkan untuk menjaring keuntungan berlipat bagi pemilik 21 cineplex dimana kini pemirsa dimanjakan dengan tontonan spektakuler 3 dimensi untuk film-film Hollywood. Tentunya, film yang bergenre action atau sci-fi yang paling pas ditonton di studio Cinema XXI IMAX.


Gambar: https://iponxonik.files.wordpress.com/2012/05/dscf5353.jpg

Khusus di Jakarta, studio IMAX kini hanya ada di Gading dan Gandaria. Gandaria adalah studio IMAX yang didirikan di tahun 2012 dan langsung mendapatkan respon sangat positif dari pecinta film bioskop. Apalagi, teater Gandaria IMAX terletak di dalam mal setenar Gandaria yang selalu dipadati pengunjung terutama di akhir pekan.
Sukses yang diraih oleh Gandaria IMAX membuat Cineplex 21 Group membuka lagi satu cabang lagi di Mal Kelapa Gading III. Rupanya, dua gedung IMAX dirasa kurang karena selalu padatnya penonton yang berminat menyaksikan film dengan teknologi 3 dimensi ini. Bisa jadi, akan ada penambahan gedung IMAX di Jakarta di kemudian hari.

Memang, gedung IMAX punya ‘saingan’ yakni dari gedung teater 4DX yang dihadirkan oleh kompetitor 21 Cineplex Group, yakni Blitzmegaplex. Namun, di Jakarta hanya ada satu yang menyediakan teater 4DX yakni di Grand Indonesia. Karena itulah, mereka yang tak ingin menghabiskan waktu untuk menikmati kemacetan Jakarta memilih untuk menonton di salah satu teater IMAX terdekat dengan mereka, karena mereka sudah cukup puas dengan tampilan 3D, dengan tiket yang amat sangat terjangkau.

Bagi Anda yang mungkin belum sempat untuk menikmati dahsyatnya bioskop XXI IMAX. Tidak ada salahnya Anda mendatangi salah satu dari dua bioskop IMAX di Jakarta. Bioskop IMAX Gandaria City di Gandaria City, Jl Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Sebagai bioskop IMAX pertama di XXI Jakarta, Gandaria IMAX tetap mempertahankan fasilitas kerennya. Kapasitas kursi cukup banyak yakni sekitar 400an.

Layar sebesar 11 x 20 meter didesain melengkung sehingga pemirsa merasa seolah ikut berada di dalamnya. Tiket masuk Gandaria IMAX juga cukup terjangkau, bahkan lebih murah daripada kebanyakan Premiere, yakni hanya Rp 75.000 di hari Sabtu, Minggu dan hari libur. Jika Anda ingin lebih berhemat sekaligus tak ingin terjebak kemacetan terlalu lama, Anda bisa mencoba nonton di hari Senin sampai Kamis, dimana tiket hanya Rp 50.000. Tiket hari Jumat juga tak mahal, yakni Rp 60.000.


Gambar: http://static.srcdn.com/wp-content/uploads/2017/03/fate-of-the-furious-poster-header-image.jpg

Jika Anda sedang berlibur di rumah salah satu keluarga Anda di kawasan Jakarta Utara, tentu Gading IMAX patut dicoba. Terletak di Mal Kelapa Gading III, tiket masuk Gading IMAX juga sama dengan Gandaria IMAX.

Pastikan, Anda menonton film dengan unsur petualangan atau action, sehingga terasa sensasinya. Untuk bulan April 2017, tak banyak film action yang akan dirilis. Tetapi, pastinya paling asyik menonton sekuel kedelapan dari Fast and Furios atau “The Fate of the Furious” yang akan dirilis pada 14 April 2017. Kalau memungkinkan, ada pula film thriller “Colossal”—dirilis pada 7 April 2017—yang mengisahkan tentang petualangan seorang gadis yang harus menumpas monster Kaiju.

Tetapi, kalau Anda mau bersabar, bakal ada segudang film bioskop terbaru di bulan Mei 2017 yakni “Guardians of The Galaxy 2”, “Alien: Covenant” dan “Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales”. Yang lebih mengasyikkan, Anda yang berencana ingin berlibur ke Jakarta di bulan Juni hingga Juli 2017, pastikan Anda menanti penayangan film-film keren seperti “The Mummy”, “Transformers: The Last Knight”, “Spider-man: Homecoming”, atau “War for the Planet of the Apes”. Semua film tersebut pastinya lebih seru ditonton di studio IMAX. Coba saja.

Wednesday, April 19, 2017

Kenapa Kalo Marah Selalu Nyebut Anjing dan Babi?! Padahal Masih Ada Nama Hewan Yang Lain??

Kenapa Kalo Marah Selalu Nyebut Anjing dan Babi?! Padahal Masih Ada Nama Hewan Yang Lain??

Tahukah kamu kalo umpatan anjing dan babi itu hanya ada di indonesia?? Pernah ga sih kamu menyebut salah satu diantara 2 hewan tersebut ketika kamu lagi marah?? Ngaku aja deh, pasti pernah 'kan. Terus kamu nyadar ga sih, kenapa coba kamu nyebut hewan 'anjing' dan 'babi' padahal masih ada nama hewan yang lainnya.

Itulah yang sedikit menggelitik saya sehingga saya mempertanyakan hal itu, saya heran. kenapa yaa? kok orang-orang lagi marah selalu nyebut kata anjing dan kata babi, dengan kenyataan kalo hewan yang hidup di dunia ini bukan cuman 2 hewan itu aja. Pasti dong kamu bisa menyebutkan 10 nama hewan yang ada di pikiranmu sekarang selain 2 hewan diatas.

Kenapa Kalo Marah Selalu Nyebut Anjing dan Babi?

panggilan anjing

Seperti yang sudah saya katakan di awal kalo umpatan anjing dan babi itu hanya ada di indonesia, yaa itupun menurut pandangan saya pribadi. Karena saya sendiri belum pernah sekalipun tau kalo orang bule di luar sana saat marah menyebut 'dog' ataupun 'pig' dimana kedua kata tersebut merupakan bahasa inggris dari anjing dan babi.

Coba deh kamu telusuri youtube, terus kalo kamu bisa menemukan orang bule yang lagi marah dan mengumpat dengan kata-kata diatas berarti kamu hebat. Kalo bisa silahkan kamu bisa memberikan linknya kepada saya. Mari kita lanjutkan, anjing dan babi merupakan salah satu kata kotor yang jika kita ucapkan kepada seseorang yang tidak kita kenal mereka PASTI MARAH. Mau coba??

Silahkan pergi ke mall, kantor polisi ataupun dosen dan guru kalian juga bisa. Lalu dengan keras teriakkan kata "Anjing lo" atau bisa juga "Babi lo" dihapadan mereka yang tidak kamu kenal maupun yang kamu kenal dan lihat reaksinya??  Marah? Sudah pasti, 99.99% orang pasti akan marah mendengar hal itu karena kata anjing dan babi sudah termasuk menjadi kata-kata kotor.

Asal mula kata-kata ANJING sebagai kata kotor!!

Jujur saja, saya tidak menemukan referensi yang valid mengenai asal mula kapan kata anjing ini menjadi kata-kata kotor. Tapi dugaan saya adalah kata ini sudah muncul sejak jaman penjajahan?? Terutama setelah merdeka, apalagi kalo jaman penjajahan dulu kita diperlakukan seperti binatang (anjing) yaaa contohnya aja romusha dan rodi.

Asal mula kata-kata BABI sebagai kata kotor!!

panggilan babi

Sama halnya dengan kata babi, saya pun tidak menemukan referensi satupun mengenai populernya penyebutan kata babi sebagai umpatan. Jadi untuk asal mulanya masih belum diketahui namun yang jelas kata ini sering digunakan untuk menghina, menjelekkan dan yang lainnya. Namun kenapa harus babi dan anjing??

Alasan Penyebutan kata Babi dan Anjing Sebagai Kotor

Kemungkinan jawabannya adalah karena babi itu haram untuk dimakan, begitu pula dengan anjing. Yaitu air liurnya yang najis atau alasan yang lain adalah karena mereka hewab yang kotor. Terutama yang Babi, kalo ga salah babi itu adalah makhluk yang serakah bahkan hingga saking serakahnya kotorannya sendiri pun dimakan sama dia.

Tapi kalo karena hewan yang kotor saya rasa itu kurang masuk di akal, yaitu jika bicara mengenai hewan kotor masih ada kok hewan lain seperti kerbau. "Dasar Kerbau Lo", ga ada deh kata tersebut. Tapi kalau kerbau itu kotornya lebih ke arah kotor sama lumpur yang digunakan untuk membajak sawah. Oke lanjut, gimana kalo serangga (kumbang).

Masih ada hubungannya sama sesuatu yang kotor dan juga ada hubungannya sama kerbau, namanya kumbang tahi kerbau. Jadi, misal kata umpatan diganti jadi "Dasar kau kumbang tahi kerbau" itupun masih terlalu panjang, oke kita ganti dengan nama latin dari kumbang itu aja. "Oohh, Dasar Aphodius Marginellus", lebih enak diucapkan tapi bawaannya malah kayak baca mantra di harry potter.

Oke, kata yang tak sebutkan diatas ga cocok karena dasarnya kata hina'an atau umpatan itu harus singkat, padat dan jelas. Kayak anjing dan babi itu tadi. Apa kamu punya saran kata hewan apa yang perlu kita gunakan dan salahkan ketika kita sedang marah dan kesel?? Silahkan tulis pemikiranmu di kolom komentar.

Monday, February 20, 2017

Mulut Yang Berbahaya!!

Mulut Yang Berbahaya!!

Hal apa yang paling berbahaya di dunia ini?? Bisa melukai tapi tak ada bekas, bisa membuat orang sampai bunuh diri, bahkan salah penggunaan pun bisa menyakiti seseorang?? Itulah hal yang terbesit dalam benakku, tanya hatiku kepada diriku sendiri. Mempertanyakan jika ada hal yang lebih berbahaya dari semua senjata tajam di dunia ini.

Hal itulah yang sering kita gunakan setiap hari, kita pun ga menyadari akan berbahayanya hal itu. Sebagian kita mungkin tidak terlalu peduli. "Ahh masa bodoh" padahal, jika kita mau intropeksi diri kita sedikit saja, kita pun bisa meminimalisir akibatnya. Karena lebih baik mencegah bukan daripada mengobati??

Mulut Yang Berbahaya!

mulut yang berbahaya

"Apa yaa??" tanyaku. Hatiku pun menjawab "Itu mulut, mulut kamu.... Lebih tajam dari silet, lebih tumpul dari semua benda tumpul apapun dan lebih lembut dari sebuah kapas, lebih hangat dari hangatnya sinar matahari di esok pagi dan bahkan lebih dingin dari musim dingin yang ada di dunia ini.

Salah mengatakan sesuatu, kamu bisa melukai seseorang. Hal paling berbahaya dari mulut daripada benda tajam lainnya di dunia ini adalah. Ketika kita salah menggunakan hal itu, itu bisa membuat terluka seseorang namun tidak seperti benda lain. Saat seseorang terluka karena mulut kamu (ucapan kamu) hal itu tidak akan memberikan bekas luka yang jelas. Luka tersebut bahkan tidak terlihat namun terasa.

Pernah merasa ada orang yang menjauhi diri kamu gara-gara perkataan kamu?? Pernah risih ga sih sama seseorang yang omongannya wow banget. Entah itu terlalu sombong ataupun terlalu ngibul. Kita pun malah bisa kehilangan orang yang paling deket kita hanya karena kita salah ngomong."

Setelah menjawab dengan panjang lebar, akupun mencoba untuk bertanya lagi padanya "Terus gimana dong kalau aku tidak sengaja melukai seseorang karena perkataanku??" Itulah yang ingin aku tanyakan, sesuatu yang aku lakukan tidak sengaja, kadang kita tidak bisa mengontorl perkataan kita di kala tertentu, seperti saat kita marah. Perkataan yang diucapkan saat marah terkadang berujung untuk disesali, karena pada dasarnya ketika kita marah, tidak ada hal yang bisa membendung emosi kita. Hanya kesabaran yang mampu!

Makanya ada yang bilang "Diam itu emas", hal tersebut memang benar adanya. Daripada ingin membuat dia memahami semua maksud kita dengan perkataan kita . Lebih baik kita buat dia memahami keinginan kita dengan diam kita. Paling tidak, tidak ada yang tersakiti namun membuat dia untuk lebih berpikir lagi. "Ada apa sih?".

Setelah aku mengajukan pertanyaan tadi, dia pun menjawab "Mudah... Cukup bilang maaf dan tindakan... Maaf saja tidaklah cukup, namun juga perlu disertai tindakan untuk tidak mengulanginya lagi karena kepercayaan seseorang itu ibaratnya seperti penghapus. Akan semakin mengecil pada setiap kesalahan yang kita buat.

Yaa itulah hebatnya mulut kamu.... bisa membuat orang sakit tapi di sisi lain pun juga bisa menyembuhkan yang sakit tadi...Sebuah perkataan bisa menenangkan hati yang lagi bimbang, apalagi hal tersebut di ucapakkan oleh sesorang yang paliiiiing berharga buat diri kita."

Aku pun tertegun sejenak setelah mendengar hal itu, mencoba memahami dan merefleksikan diri. Apakah aku sudah menjaga setiap perkataanku?? Apakah aku pernah menyakiti seseorang karena ucapanku? Sudahkah aku duluan meminta maaf saat aku memang benar-benar salah? Sebuah intropeksi terjadi, membuat diri untuk menjaga ucapanku agar aku bisa berhati-hati saat ingin berkata lagi. Hal sepele yang sering kita lupakan, hati-hati dengan mulut kamu karena "Mulutmu Harimaumu".

Friday, January 27, 2017

Transmutasi, Mengubah Logam Menjadi Emas? Apa Mungkin? Sangat Mungkin!!

Transmutasi, Mengubah Logam Menjadi Emas? Apa Mungkin? Sangat Mungkin!!

Kamu tau ga sih soal transmutasi? yaitu mengubah suatu unsur, menjadi unsur lain. Hal ini adalah termasuk ke dalam bidang ilmu yang dinamakan alkemi, atau bisa juga disebut alkimia. sebuah cabang yang memadukan unsur mistis dengan cabang ilmu lain. Misal kayak ilmu kimia, fisika, dll. Nah sebenernya transmutasi itu bukan mengubah suatu unsur menjadi unsur lain melainkan mengurai unsur yang ada, menyatukannya lalu membentuknya kembali.

Lalu maksud dari mengubah logam menjadi emas itu apa? maksudnya itu kita bisa mengubah logam kayak besi menjadi emas, timah menjadi emas, nikel menjadi emas dan yang lainnya. Dimana di kenyataan hal ini rasanya tidak mungkin banget tapi bagi saya sendiri hal itu sangat mungkin sekali. kenapa bisa begitu?

Transmutasi, Mengubah Logam Menjadi Emas


Gini deh, pemahaman dari ilmu transmutasi adalah kita mengurai unsur yang ada, membentuknya lalu menyatukannya kembali. jadi nanti kita musti cari bahan* unsur yang diperlukan untuk membuat emas, mengurainya dan membentuknya kembali. Berhubung saya kurang tau soal unsur yang terkandung di dalam emas maka kita coba aja pakai pola pikir sederhana kayak: Mengubah kapas menjadi baju, nah bahan yang diperlukan untuk membuat baju itu apa?

Benang kan? tekstil, pewarna untuk mewarnai kain yang ada dan sebagainya. Nah, selama kita memiliki semua bahan tersebut maka membuat baju dari kapas itu bukan hal yang tidak mungkin kan? Nah, itulah sedikit pemahamannya. Mengubah Logam menjadi emas merupakan hal yang paling dicari* oleh para pakar alkemi diseluruh dunia namun kini masih belum ada yang memecahkan gimana caranya.

Walau ada penelitian oleh seorang ilmuwan yang sudah hampir berhasil alias mendekati mengubah logam menjadi emas. Namun biaya yang dipakai cukup mahal, belum lagi malah terbilang rugi jika emas tersebut dijual kembali. Saya bilang sangat mungkin juga karena menurut pemikiran saya yaitu contoh sederhananya aja yaitu tentang tanaman yang bisa mengubah unsur Udara, Sinar Matahari dan Air menjadi unsur lain.

Coba, kalo kamu dikasih ketiga hal diatas kamu bisa mengubah apa coba? Hmm, saya ga yakin kamu bisa tapi kalo tanaman? Mereka bisa mengubahnya menjadi mangga, jambu air, pepaya, nangka, anggur, jeruk dan masih banyak lagi. Bukan ga bisa, ga bisa karena kita tidak tau!

Contoh lain lagi ialah tentang telepon, gimana coba cara mengubah suara menjadi sinyal yang bisa dipantulkan jutaan kilometer? lalu sinyal tersebut diubah kembali? Meski saya tidak tau jelasnya. Bukan tidak tau tapi saya hanya enggan mempelajarinya, tapi hal tersebut sudah terbukti kalo itu SANGAT MUNGKIN SEKALI. Jadi suatu saat entah kapan bakalan ada orang yang bisa mengubah logam menjadi emas. Atau jangan* itu orang adalah kamu? bagaimana? sampaikan pendapatmu disini.